JALAN SERING RUSAK, SIPOA GROUP LAKUKAN PENGECORAN JALAN


Gatmedia.net - Kota Surabaya terus berbenah untuk kenyamanan warganya. Semua akses jalan terus dibenahi baik oleh pemerintah maupun oleh pihak swasta, hal ini diharapkan akan berdmpak pada peningkatan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat. Perkembangan wilayah timur memang sangat cepat, lahan yang dulunya tambak dan rawa kini telah berubah menjadi perumahan mewah.

Sepertihalnya  kegiatan pengecoran jalan yang dilaukan oleh PT. SIPOA GROUP diwilayah Kel. Medokan Ayu ini. Jalan disisi utara sungai Kebonagung ini adalah akses utama warga Medokan Sawah Timur dan warga RW.VII Kel. Gununganyar tambak. Jalan ini juga sering dilewati oleh kendaraan proyek yang bertonase tinggi sehingga akses jalan ini seringkali bermasalah.

Untuk itu pihak pengembang yaitu PT.Sipoa Group melakukan perbaikan jalan dengan sistem Cor. Pengecoran jalan dengan panjang lebih dari 600 M ini diharapkan akan memperlancar akses jalan serta mengurangi resiko kerusakan jalan secara permanen. Seperti diketahui bahwa PT. Sipoa Group merupakan salah satu pengembang yang memiliki lahan diwilayah timur, tepatnya di Kel. Gununganyar Tambak.

Pengaturan arus lalulintas selama proses pengecoran ini sudah disepakati oleh warga yaitu bahwa akses jalan dipindahkan sementara ke sisi Selatan Sungai Kebon Agung. Jadi bagi warga Medokan Sawah Timur harus memutar ketimur dulu melewati perumahan Gununganyar Mas, masuk wilayah RW.VII baru kemudian putar balik ke wilayah  Medokan Sawah Timur. Untu kendaraan besar bisa melewati jalan OER baru disebelah selatan masuk wilayah RW.VII Kel. Gununganyar Tambak.


Pengerjaan pengecoran jalan ini diperkirakan selama satu minggu mulai tanggal 13 Januari 2018 hingga tanggal 20 Januari 2018. Beberapa rambu penunjuk jalan juga dipasang selama pengalihan arus ini agar masyarakat tidak bingung.

Adapun dampak lain dari kegiatan ini adalah harga tanah dan bangunan disekitarnya menjadi naik karena akses menuju lokasi sudah bagus. ( Cak Met )
Share on Google Plus

About Sandy

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.