Mencegah, memberantas dan meminimalisasi Demam Berdarah di Gunung Anyar Tambak
Demam berdarah adalah penyakit yang rutin hampir tiap tahunnya mewabah. Lokasi yang paling rawan untuk demam berdarah adalah di Wilayah RW I mengingat banyaknya rumah yang berdekatan atau tata letak rumah yang berdempetan. Kondisi tersebut di tindaklanjuti dengan kegiatan sosialisasi pemberantasan sarang nyamuk oleh BUMANTIK, WAMANTIK kepada Ibu-Ibu PKK/masyarakat/sekolah sehingga jentik-jentik yang ada menjadi hilang dan mati. Perwujudan sosialisasi dilakukan dengan sistem 3 M+ (Menutup, Menguras, dan Mengubur serta Menjual barang bekas yang dapat menyebabkan sarang dan jentik nyamuk) Foging.
Tidak hanya di RW 1, kegiatan ini juga dilakukan diseluruh RW yang ada di kelurahan Gunung Anyar Tambak. Dan pada tahun 2011 yang lalu, RW 7 berhasil menjadi juara 1 Lomba RW Bebas Jentik Tingkat Kota Surabaya.
Redaksi GAT Media (18 05 2016)