Kunjungan TP. PKK Kaltim di Posyandu Anggrek I Kel. Gununganyar |
Surabaya, Jalan Gununganyar Sawah yang biasanya agak lengang sore itu tampak ramai bahkan padat kendaraan. Hal ini karena kegiatan kunjungan dari TP. PKK Povinsi Kalimantan Timur ( Kaltim ) di Posyandu Anggrek I, tepatnya di perumahan Wiguna Regency Kel. Gununganyar Kec. Gununganyar – Surabaya.
Kunjungan 1 Bus,
sekitar 50 orang tersebut tiba di lokasi pada pukul 16.00, mundur hampir 3 jam
dari waktu yang direncanakan yaitu pukul 13.00 WIB. Dalam sambutannya, Ketua
Team Penggerak PKK Provinsi Kaltim menyampaikan bahwa keterlambatan rombongan
karena ada masalah dengan penerbangan mereka sehingga jadwal keberangkatan
akhirnya diundur sekitar 2 jam. Untuk itu atas nama seluruh rombongan beliau
meminta maaf.
Ibu Hj. Norbaiti Isran Noor, A.Md, SH, Ketua TP. PKK Provinsi Kalimantan Timur hadir bersama seluruh Pokja dan kader – kadernya. “ Kami datang kesini untuk menimba ilmu agar kami dapat berprestasi seperti Posyandu Anggrek I di Kota Surabaya “ ujar Noor ditengah sambutannya.Meski penat dalam perjalanan namun rombongan sangat senang bisa bertemu dengan kader – kader hebat PKK di kota Surabaya.
Rini Indriyani, S.Farm.Apt. Ketua TP. PKK Kota Surabaya
Hadir
menyambut tamu rombongan, Ibu Rini
Indriyani, S.Farm,Apt Ketua
TP. PKK Kota Surabaya beserta teamnya,
TP PKK Kec. Gununganyar, Camat Gununganyar, Para Lurah di Kec. Gununganyar dan
staf, KIM Kec. Gununganyar, RT/RW di Kel. Gununganyar dan seluruh pengurus
Posyandu Anggrek I sebagai tuan rumah kunjungan.
Dalam sambutannya , Ibu Rini Indriyani, S.Farm,Apt, Ketua TP. PKK Kota Surabaya menyampaikan ungkapan terimakasih atas kunjungan dari rombongan TP.PKK Provinsi Kalimantan Timur tersebut. “ Benar kata Ibu Noor tadi, bahwa para kader Posyandu memang sangat luar biasa, walapun mereka menunggu hampir 5 jam tapi mereka tetap bersemangat “ Bu Rini, Panggilan sehari – hari Istri Ery Cahyadi, Walikota Surabaya tersebut.
Tanya jawab seputar kegiatan Posyandu Anggrek I |
Kunjungan ke stand bazar UMKM |
Setelah seremonial, rombongan mengunjungi stand Posyandu Anggrek I yang pernah menyabet Juara Nasional pada tahun 2020, urban farming dan stand UMKM. Tak lupa Rini Indriyani menyerahkan cinderamata kepada seluruh rombongan. Kegiatan diakhiri pada pukul 17.30 WIB dan rombongan melanjutkan kegiatan berikutnya disalah satu hotel di Kota Surabaya. ( CakMet, 23/11 )