PASAR HEWAN KURBAN MENJADI DESTINASI WISATA BARU DIKOTA SURABAYA

PASAR HEWAN KURBAN MENJADI DESTINASI WISATA BARU DIKOTA SURABAYA


Gatmedia.net - Berbicara wisata atau rekreasi ternyata tak semuanya membutuhkan biaya, tak perlu keluar negeri atau ketempat yang jauh. Ada banyak hal - hal yang dapat menjadi daya tarik wisata seperti kegiatan sehari - hari atau kegiatan yang sifatnya insidentil pun dapat menjadi daya tarik wisata.

Seperti halnya kegiatan pasar hewan kurban yang terjadi setahun sekali ini ternyata juga dapat menjadi daya tarik wisata tersendiri untuk masyarakat. Event yang digelar 2 minggu sebelum Idul Adha ini selalu didatangi oleh masyarakat baik untuk bertransaksi pembelian hewan kurban atau hanya sekedar untuk melihat - lihat saja bersama keluarga.

Seperti keluarga pak Joko yang berasal dari Rungkut ini, bersama putrinya tiap sore dia melihat - lihat hewan kurban, pemandangan yang jarang ditemui selain pada momen idul kurban seperti ini. Event penjualan hewan kurban ini selain dapat menarik pengunjung juga merupakan aktifitas ekonomi yang besar karena ada dana yang berputar, tak tanggung - tanggung, satu orang pedagang memerlukan modal tak kurang dari 200 juta untuk bisnis hewan kurban ini.

Para penjual kurban ini banyak yang berasal dari luar kota seperti Rembang, Trenggalek, Pacitan, Ponorogo dan beberapa kabupaten yang lain. Satu tahun sekali mereka mengadu nasib kesurabaya untu berjualan hewan kurban dilokasi yang dikelola oleh LPMK Kel. Rungkut Kidul ini.

Hampir disetiap sudut kota Surabaya banyak kita jumpai para penjual hewan kurban dan hampir semuanya diramaikan oleh para pengunjung yang melihat - lihat hewan kurbannya seperti pasar hewan kurban yang berada di Jl. Dr. Ir. H. Soekarno ini. Tiap sore jalan ini dipenuhi dengan orang - orang yang melihat hewan kurban hingga malam hari. Deretan kendaraan yang parkir disisi jalan berdampak pada kemacetan jalan, namun hal ini tak mengurangi minat masyarakat untuk mampir walaupun sekedar untuk melihat hewan kurban. Anda tertarik untuk melihat juga ? ( Cak Met )
Share on Google Plus

About Sandy

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.